Ubisoft jelaskan bahwa “game” tersebut takkan ke console untuk sementara waktu.
Pecinta seri Assassin’s Creed tentu tahu bahwa sejak Origins, Ubisoft juga ikut mengedukasi para fans dengan merilis Discovery Tour agar mengetahui sejarah asli dari tema video game yang mereka angkat. Seri standalone ini mereka lanjutkan di Odyssey dan sepertinya juga akan berlanjut untuk Valhalla.
Berbeda dengan dua seri terdahulunya, kali ini mereka akan melepas versi Valhalla ke console. Namun gamenya akan bertahan di PC secara eksklusif selama beberapa waktu tertentu.
Berjudul Discovery Tour: Viking Age, Ubisoft jelaskan bahwa “game” edukasi tersebut akan hadir sebagai update gratis untuk semua pemilik Assassin’s Creed Valhalla tanggal 19 Oktober nanti di Ubisoft Connect dan Epic Games Store.
Menurut press releasenya, Ubisoft berencana untuk merilisnya awal tahun 2022 nanti untuk PlayStation, Xbox, Stadia, dan Luna. Sementara mereka yang tak memiliki gamenya bisa membelinya seharga kurang lebih $19.99.
Ini adalah kali pertama Ubisoft melepas Discovery Tour ke console. Sebelumnya mereka hanya melepasnya ke PC secara eksklusif. Tentu saja ini akan membantu orang tua mengajari anak mereka tentang sejarah tanpa harus merakit PC yang saat ini masih termasuk barang mewah dan langka.
Discovery Tour merupakan game edukasi yang dikembangkan Ubisoft berdasarkan sejarah dunia yang mereka jadikan panggung seri Assassin’s Creed. Game ini hanya fokus pada edukasi dan tidak berkutat pada pertempuran.
Baca lebih lanjut tentang Assassin’s Creed Valhalla, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release.