Apakah player yang ingin memainkannya harus membeli versi next-gen?
Seiring dengan semakin dekatnya perilisan console next gen yakni PlayStation 5 dan Xbox Series X akhir tahun ini, beberapa publisher mengimbangi game mereka yang rilis jelang akhir tahun dengan berikan upgrade gratis untuk para gamer. Namun sepertinya Activision tidak akan mengikuti trend tersebut.
Ini diungkapkan sesaat setelah mereka tunjukkan trailer Call of Duty: Black Ops Cold War. Melalui Microsoft Store, Activision umumkan cross-gen bundle dengan harga $69.99. Sementara versi standard dan ultimate untuk console generasi saat ini dibanderol dengan harga $59.99 dan $89.99.
Tak hanya Microsoft Store, PlayStation Store Indonesia-pun memiliki bundle tersebut. Bundle cross-gen tersebut akan dibanderol seharga 1,025,000 rupiah. Indikasikan bahwa setiap game next-gen baik PlayStation 5 maupun Xbox Series X kemungkinan akan miliki harga kurang lebih serupa.
Dengan tidak adanya upgrade gratis tentunya akan membuat para fans kecewa akan keputusan yang diambil oleh Activision tersebut. Bahkan sebelum consolenya sendiri dirilis dan belum adanya game dari developer pihak ketiga yang memang ditargetkan untuk dirilis secara khusus untuk console tersebut.
Call of Duty: Black Ops Cold War rencananya akan dirilis pada tanggal 13 November 2020 nanti di PC, PlayStation 4, dan Xbox One. Gamenya juga direncanakan untuk rilis di PlayStation 5 dan Xbox Series X. Seperti biasa, Black Ops Cold War akan hadir dengan early access untuk mode multiplayernya. Activision dan Treyarch juga akan berikan operator Frank Woods untuk Modern Warfare dan Warzone sebagai konten awalnya. Sementara gameplay multiplayernya akan dilepas pada tanggal 9 September 2020 mendatang.
Baca lebih lanjut tentang Call of Duty: Black Ops Cold War, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release.