Spesifikasi HP Persona 5: The Phantom – Persona 5: The Phantom X menjadi game baru di semesta game ke-5 Persona dari developer Perfect World Games dan juga Atlus. Sama seperti game utama, spinoff ini akan mengusung gameplay JRPG bercampur social sim yang khas dari franchise tersebut.
Game ini menjadi game pertama Persona yang bawa seri ini ke platform mobile. Meskipun begitu, banyak kemiripan game ini dengan seri utama mulai dari visual hingga elemen gameplay.
Game ini akan dirilis sebagai free-to-play di mobile maupun PC. Namun belum dapat dipastikan apakah monetisasi game akan mengusung sistem gacha atau tidak.
Seperti yang dijelaskan sebelumnya, spinoff Persona ini akan tuju mobile. Dan karena ini game yang mencoba semirip mungkin dengan game aslinya, spesifikasi yang diperlukan juga akan tinggi untuk skala HP.
Daftar isi
Spesifikasi HP Persona 5: The Phantom X
Berikut ini spesifikasi HP Persona 5: The Phantom X:
Spesifikasi HP Persona 5: The Phantom X – Minimum
- Processor: Snapdragon 845 / Kirin 990 / Dimensity 1000 / Exynos 9820
- Memory: 6 GB RAM
Spesifikasi HP Persona 5: The Phantom X – Recommended
- Processor: Snapdragon 888 / Kirin 9000 / Dimensity 9000 / Exynos 2200
- Memory: 8 GB RAM
Sebagai catatan, spesifikasi di atas menjadi spesifikasi versi beta yang belum diumumkan kapan akan berlangsung. Maka bisa saja terjadi perubahan spesifikasi untuk versi penuh mendatang.
Sementara itu, versi PC tergolong jauh lebih ringan dengan hanya membutuhkan GTX 750 Ti untuk minimal dan GTX 1060 untuk spesifikasi rekomendasi, hanya naik sedikit dari yang disyaratkan di game Persona ke-5 versi Royal. Kalian bisa baca selengkapnya mengenai spesifikasi game pada platform PC di sini.
Baca pula informasi Gamebrott lainnya tentang Persona 5 The Phantom X beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana. For further information and other inquiries, you can contact us via author.