Switch jadi platform yang dipertimbangkan.
Berbeda dari para kompetitornya, Nintendo Switch memang rilis sebagai console hybrid yang miliki dua fungsi: portable dan console rumahan. Meski ia miliki pasar tersendiri yang cukup berbeda dari console lain, namun hingga kini developer masih tak prioritaskan untuk kembangkan game di Switch karena keterbatasan kemampuannya.
Credit: IGN
Senada dengan developer lain, Dontnod yang baru saja umumkan Twin Mirror sepertinya masih belum prioritaskan game teranyarnya tersebut ke Switch. Ketika ditanya oleh DualShockers akan kehadiran gamenya di Switch, Senior Producer Fabrice Cambounet, Associate Producer Helene Henry, dan Dialog Writer Matthew Ritter mengatakan bahwa mereka sedang memikirkannya.
Matthew Ritter menambahkan bahwa mungkin saja gamenya cocok dengan console hybrid buatan Nintendo tersebut karena ia akan dibuat episodik sama seperti Life is Strange. Tipe yang sangat cocok dengan mode portable Switch.
Twin Mirrors akan dirilis tahun 2019 mendatang untuk PC, PlayStation 4, dan Xbox One. Episode pertamanya akan rilis awal tahun depan.