SEGA baru-baru ini mengumumkan bahwa Sonic Frontiers sukses terjual lebih dari 2 juta kopi atau lebih tepatnya 2,5 juta kopi di seluruh dunia sejak dirilis bulan kemarin. Para penggemar seri Sonic tentu merayakan pencapaian luar biasa ini, terlebih lewat fakta bahwa angka tersebut menunjukkan betapa banyaknya gamer yang menikmati petualangan terbaru dari landak berwarna biru itu.
Penjualan Sonic Frontiers Sukses, Telah Terjual Lebih dari 2 Juta Kopi dalam Waktu 1 Bulan
Angka penjualan itu terbilang luar biasa karena jumlah tersebut menjadikan Sonic Frontiers sebagai game Sonic terlaris dalam satu dekade terakhir, mengalahkan entri seperti Sonic Mania yang disukai oleh banyak penggemar. Tidak hanya itu, entri lainnya seperti Sonic Generations juga tidak bisa menyamai pencapaian serupa di mana game yang dirilis untuk merayakan ulang tahun ke-25 seri Sonic itu hanya terjual 1,85 juta kopi di tahun pertamanya.
Meski terdengar biasa bagi beberapa gamer, angka penjualan yang diraih game petualangan itu sangatlah penting karena menunjukkan apa yang terjadi jika Sega memberi lebih banyak waktu pengembangan kepada Team Sonic selaku developer. Sebelumnya, beberapa game Sonic berakhir kurang memuaskan karena proses pengembangan yang terlalu cepat atau terburu-buru.
Sering Mendapat Diskon Jadi Salah Satu Alasan Mengapa Sonic Frontiers Laris Manis
Ada banyak alasan mengapa Sonic Frontiers bisa terjual sebanyak itu dalam waktu singkat. Salah satu diantaranya adalah fakta bahwa game tersebut mendapat banyak diskon seperti di event Black Friday atau musim liburan lainnya, meski baru dirilis sekitar satu bulan yang lalu. Karenanya, ada kemungkinan yang sangat besar jika game dengan konsep “open-zone” akan terjual lebih banyak lagi hingga akhir tahun ini.
Bersama dengan itu, kabar baik juga datang dari SEGA di awal bulan ini di mana Sonic Frontiers dikonfirmasi bakal menerima banyak DLC pada 2023 mendatang, seperti photo mode, konten cerita baru dan banyak lagi. Sebelum itu, SEGA juga dijadwalkan untuk merilis DLC “Holiday Cheer Suit” minggu depan.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Sonic Frontiers atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries, you can contact us via author