Hopoo Games siap lepas versi 1.0 dari Risk of Rain 2.
Meski terlihat cukup matang sejak masuki masa early access, Risk of Rain 2 telah mengalami berbagai perubahan dalam pengembangannya. Namun, rupanya pengembangan tersebut berjalan cukup cepat dari yang diduga. Hal ini karena mereka telah siap merilis versi 1.0 dari game shooter dungeon crawling sandbox roguelike tersebut tahun ini.
Setelah sebelumnya diumumkan bahwa Risk of Rain 2 akan keluar dari Early Access musim panas nanti. Hopoo Games akhirnya resmi mengumumkan bahwa gamenya akan masuki versi 1.0 pada tanggal 11 Agustus 2020 untuk versi PCnya.
5/5. We are excited to announce that we are launching the 1.0 version of Risk of Rain 2 on Steam on August 11th!
Read more: https://t.co/GMtHmlpiAg pic.twitter.com/M1DCo8Rsgg
— Risk of Rain (@RiskofRain) July 21, 2020
Ini ditegaskan melalui akun Twitternya dan postingan steamnya bahwa Risk of Rain 2 akan masuki versi 1.0 untuk versi PC via Steam. Mereka melanjutkan bahwa versi 1.0 consolenya akan dirilis sedikit lebih lama, namun berjanji tidak akan memakan waktu cukup lama seperti perilisan sebelumnya.
Risk of Rain 2 merupakan game co-op roguelike dengan beberapa elemen dari iterasi pertamanya. Berbeda dari seri sebelumnya, kali ini Hopoo Games menggarapnya dengan tampilan visual 3D. Kamu masih akan mengendalikan beberapa hero bersama tiga orang temanmu untuk menghadapi musuh di setiap dungeonnya.
Versi 1.0 Risk of Rain 2 akan implementasikan banyak hal, mulai dari karakter dan item baru, hingga final boss yang wajib kalian hadapi. Setelah gamenya keluar dari early access, maka harganya dipastikan akan meningkat. Jadi, sepertinya hari ini menjadi hari yang tepat bagi kamu yang menginginkan untuk memainkannya untuk membelinya sebelum gamenya rilis versi 1.0 tanggal 11 Agustus nanti.
Baca lebih lanjut tentang Risk of Rain 2, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release.