Akhrinya setelah satu bulan yang lalu Phantomgate secara resmi dirilis secara global di 155 negera dan bisa kamu mainkan dengan mendownloadnya melalui Google Play Store dan AppStore Indoneisa, pada akhir bulan Oktober 2018 ini mereka megumumkan update terbarunya. Pada update terbarunya tersebut game yang dikembangkan oleh kerjasama antara Level 9 dan Netmarble ini menghadirkan sebuah dungeon baru yang bernama Dimension Rift.
Dihadirkannya update Dimension Rift ini bertujuan untuk menguji Combat Power dari para pemain. Setiap minggunya sendiri Dimension Rift akan memperbarui dungeonnya, diman apara pemain pemain dapat memilih dari beberapa dungeon, lalu naik ke tingkat yang lebih tinggi untuk bertarung melawan berbagai Monster dan Boss dengan kesulitan yang lebih tinggi, serta menerima reward yang lebih besar. Dengan memainkan fitur terbaru ini para pemain akan berkesempatan summon Phantom Essence. Selain update dungeon baru, NetMarble juga menghadirkan beberapa perubahan sebagai berikut :
- Perubahan pada Level Masuk di chapter awal, yaitu pengurangan tingkat kesulitan dan HP Monster untuk Chapter 1-2 dan pemain baru akan mendapatkan Four-Star Phantom setelah menyelesaikan Stage 4 dari Chapter 1.
- Penambahan jumlah entry Gate Zone, dari lima menjadi sepuluh kali.
- Kecepatan bermain pada stage Adventure ditingkatkan sebesar 10%.
- Tanda arah telah ditambahkan pada stage Adventure untuk memandu para pemain.
- Peningkatan lainnya, termasuk peningkatan matching PVP, penyesuaian untuk keseimbangan Phantom, dan perbaikan bug lainnya.
Phantomgate sendiri adalah game bergenre side scrolling RPG yang akan menawarkan petualangan penuh teka-teki yang menantang dengan battle system bergaya turn-based. Dalam game Phantomgate sendiri kalian akan memerankan Astrid, sang Valkyrie muda yang memiliki tujuan menyelamatakan Ibunya dari genggaman Odin. Total ada lebih dari 300 karakter phantom yang bisa kamu mainkan dalam game ini. Karena secara setting dan cerita game ini akan menggunakan moitologi Nordik sebagai backgroundnya, selama permainan kalian akan menjelajahi tanah Yggdrasil yang indah dengan kualitas grafis setara game console.