Revived Witch akan Tutup – Yostar memang terkenal dikalangan wibu sebagai publisher sekaligus developer dari game-game mobile mobage yang kental dengan gacha dan bertemakan anime. Sebut saja Arknights, Blue Archive, atau yang lebih tua lagi ada Azur Lane yang masih diminati oleh para pecinta anime dan pemburu waifu terutama di Indonesia.
Sayangnya, nasib Revived Witch tidak seperti para saudaranya. Pada bulan Mei nanti Yostar dengan berat hati akan menutup server game dengan grafik pixel art tersebut. Padahal, pada awal perilisannya game ini dianggap punya potensi. Apa penyebab tutupnya game Yostar satu ini? Berikut laporan lengkapnya
Game Mobile Revived Witch akan Tutup Server, Refund Sudah Dibuka
Pengumuman ini langsung disampaikan pada page Facebook resmi Revived Witch. Lebih lanjut, game mobile Revived Witch akan berhenti beroperasi sepenuhnya pada tanggal 7 Mei 2023. Pada surat pernyataan terbukanya, Yostar mengaku bahwa ada kesalahan di manajemen game dan operasional yang membuat game ini dengan terpaksa ditutup.
Mulai 6 Maret 2023 ini, top up untuk gamenya akan ditutup secara keseluruhan. Namun, kamu masih bisa menggunakan diamond yang sudah kamu beli sebelum penutupan. Kamu juga tidak akan menemui game ini baik di Play Store maupun App Store. Jadi jangan hapus game kamu apabila masih ingin bermain gamenya hingga hari penutupan.
Selagi menunggu game Revived Witch tutup server, Yostar akan memberikan kamu banyak supply mingguan. Untuk regulasi refund, kamu bisa melakukan refund untuk diamonds yang sudah kamu top up dari tanggal 6 Febuari 2023 hingga hari pengumuman ini. Cukup kirim email ke Costumer Service Yostar UID dan bukti pembayaran dari Play Store atau App Store, pihak Yostar akan memproses refund kamu secepatnya.
Berdasarkan laporan Game Braves, keutungan dari game Revived Witch terus lesu sejak bulan pertama perilisannya. Awalnya, game ini berhasil meraup keutungan sebesar $5 juta dengan keutungan terbesar didapatkan dari Korea Selatan. Namun, angka tersebut terus menurun dari bulan ke bulannya. Sedangkan di mata para player, game Revive Witch kurang mendapatkan perhatian berupa update konten yang bagus seperti game-game Yostar lainnya.
Game The Alchemist Code Juga Tutup Server Bulan ini
Selain Revived Witch, The Alchemist Code juga akan menutup servernya bulan ini, tepatnya tanggal 31 Maret 2023. Game ini sudah diperkenalkan sejak tahun 2016 lalu untuk platform mobile, yang artinya game ini sudah berumur 7 tahun.
Penyebab game ini mengalami penurunan player kurang lebih sama seperti Revived Witch. Para player mengeluh bahwa banyak bug yang tidak pernah diusut oleh Gumi sebagai developer. Akibatnya, The Alchemist Code yang mulai ditinggalkan pemain karena bug – bug dan beberapa permasalahan pada game tersebut terpaksa harus menutup servernya.
Selamat Jalan Revived Witch, kenangan bermain game ini pasti tidak akan dilupakan oleh fans beratnya.
Baca berita terupdate Gamebrott terkait Game Mobile dan informasi seputar gaming menarik lainnya dari saya Ananda Pratama. For any further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com.