Peramban yang memiliki nama keren browser, adalah aplikasi yang tak boleh absen pada komputer dan laptop. Namun, tampaknya kita harus lebih selektif dalam memilih browser, karena menurut survey, Google Chrome Rawan Masalah.
Daftar isi
Browser Bernama Google Chrome Rawan Masalah
Siapa yang menyangka bahwa browser sejuta umat, Google Chrome Rawan Masalah? Banyak sekali mereka kerap rekomendasikan browser tersebut untuk komputer dan laptop kesayangan. Entah sekadar untuk media sosial, memainkan game browser, atau dengarkan musik di YouTube, semua tak lepas dari Chrome.
Berdasarkan informasi yang dikumpulkan oleh AtlasVPN, browser sejuta umat tersebut memiliki setidaknya 300 celah keamanan serius. Namun, tampaknya pihak terkait sama sekali tak gubris masalah ini dan membiarkannya. Hal ini berdasarkan total masalah pada browser tersebut yang kini telah resmi tembus 3.000-an.
Data tersebut dikumpulkan dari awal tahun, dan sukses tegaskan bahwa Google Chrome Rawan Masalah. Padahal, seharusnya pihak terkait setidaknya mencoba bereskan masalah yang ada supaya tak menumpuk banyak.
Browser Lain Lebih Minim Masalah
Masih berdasarkan AtlasVPN, Google Chrome tampak menjuarai deretan browser yang banyak masalah tahun ini. Bahkan ketika ditotal, browser sejuta umat tersebut masih menjawarai banyaknya masalah yang sampai detik ini belum terselesaikan.
Untuk jelasnya, kalian dapat melihat gambar di bawah ini:
Peramban yang banyak masalah Chrome, diikuti oleh Mozilla Firefox, diikuti Microsoft Edge lalu Safari, dan terakhir ‘diamankan’ Opera. Pihak AtlasVPN katakan bahwa masalah terbesar akan selalu terjadi atau dimulai dari browser milikmu.
Dari sini, dapat disimpulkan bahwa browser lain lebih minim masalah. Bila pun ada, tidaklah sekronis Chrome.
Bonus: Cara Mudah untuk Amankan Browser
Melihat hal di atas, kami akan berikan beberapa cara untuk amankan browser supaya tak buatmu insecure saat gunakan browser favorit. Tenang, caranya cukup mudah kok, brott!
- Berhati-hati dan tidak sembarangan ketika memasang ekstensi atau plugin
- Jangan membuka email secara sembarangan, bahaya phishing menanti
- Selalu update browser milikmu (meski tidak benar-benar menjamin)
Jadi, apapun browser-nya, hindari hal-hal di atas ya, brott!
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author