Mobile legend terus menerus membuat update menarik yang dapat membuat para pemainnya semakin tertarik memainkannya. Setelah pada akhirnya mengeluarkan hero baru yaitu Vale pada tanggal 29 Januari 2019. Mobile legend akhirnya mengeluarkan tanggal rilis selanjutnya untuk salah satu hero terbarunya yaitu Guinevere, Miss Violet.
Guinevere atau Miss Violet, disebut – sebut sebagai satu – satunya hero fighter dengan Magic Damage. Dengan kata lain, untuk meningkatkan attack damagenya, ia harus menggunakan item – item yang biasanya digunakan oleh para mage, seperti Blood Wings, Demon Tears, dan sebagainya. Hero tersebut juga memiliki skill crowd control yang lumayan banyak, sehingga membuatnya menjadi salah satu hero yang paling menyebalkan di Late game.
Hero ini memiliki 3 skill utama dan 1 Skill Passive yaitu :
- Passive – Super Magic : Ketika Guinevere mengenai lawan yang terkena efek Knockup, Damage akan meningkat sebesar 20%. Damage yang diberikan kepada lawan akan mengumpulkan Super Magic0000, dan Basic Attack berikutnya akan meningkat ketika Super Magic penuh. Dia akan mengejar lawan, memberikan (+100% Total Physical ATK)(+80% Total Magic Power) Magic Damage dan memulihkan 10% dari HP-nya yang hilang.
- Skill 1 – Energy Wave : Guinevere mengirim sebuah Energy Wave ke arah yang telah ditentukan, memberikan 300(+120% Total Magic Power) Magic Damage kepada lawan dan menyebabkan efek slow sebesar 70% pada mereka. Setiap mengenai lawan, cooldown skill Guinevere akan berkurang
- Skill 2 – Magic Thrump : Guinevere memberikan sebuah pukulan keras ke lokasi yang telah ditentukan. Dia akan menyebabkan efek Knockup dengan Super Magic miliknya selama 1 detik dan memberikan 250(+80% Total Magic Power) Magic Damage kepada lawan. Tidak lama kemudian setelah Guinevere menggunakan skill ini, dia mendapatkan Skill Baru Spatial Migration yang dapat digunakan untuk berpindah tempat secara cepat.
- Skill 3 – Violet Requiem : Guinevere melepaskan seluruh Super Magic miliknya, memberikan 500(+300% Total Magic Power) Magic Damage kepada lawan terdekat dalam 2 detik. Jika lawan terkena efek Knock Up, mereka akan menerima efek Knock Up tambahan.
Hampir kesemua dari skill Guinevere adalah skill Crowd Control. Jika digunakan secara tepat, ia dapat secara total menyetop lawannya selama 3 detik lebih, sehingga lawan tidak dapat melakukan apapun. Dilansir dari Akun Youtube Mobile Legend arks, Guinevere akan dirilis pada tanggal 21 Februari 2019.
Baca lagi artikel lain mengenai Mobile legend, dan artikel keren lainnya dari penulis kita Jay.