Karakter NIKKE: Goddess of Victory Terpopuler – Beberapa waktu yang lalu, para gamer penggemar game dengan karakter waifu baru saja mencoba Closed Beta Test atau CBT NIKKE: Goddess of Victory. Game ini menghadirkan permainan yang sedikit berbeda dan juga fanservice yang bisa bikin pemain salah fokus. Bahkan salah satu penulis kami mendapatkan kesempatan mencoba CBT game tersebut yang bikin saya salty.
Setelah berakhirnya masa CBT yang berlangsung dari tanggal 2-10 Agustus 2022, akun sosial media NIKKE: Goddess of Victory memberikan sebuah data statistik unik dari para pemain. Terungkap karakter NIKKE: Goddess of Victory terpopuler yang “paling segar” dan “brutal” di mata pemain.
Siapakah karakter terpopuler di game buatan developer Shift Up ini? Yuk, kita cari tahu bersama!
Daftar isi
Karakter NIKKE: Goddess of Victory Terpopuler Berdasarkan Sesi CBT
Informasi ini diumumkan melalui akun sosial media game-nya seperti Twitter dan Facebook. Melalui sebuah postingan gambar, developer Shift Up mengumumkan data laporan feedback menarik yang mereka dapatkan dari pemain selama masa CBT berlangsung, mulai dari karakter terpopuler, karakter paling aktif digunakan dan lainnya.
Berikut ini data resmi dari Shift Up:
Karakter NIKKE: Goddess of Victory Terpopuler
1. Rapi2. Anis3. Volume4. Mihara5. Soline
Karakter NIKKE: Goddess of Victory Paling Aktif dan Sering Digunakan Player
1. Rapi (64%)2. Soline (63%)3. Mary (52%)4. Emma (47%)5. Miranda (46%)
Alasan Karakter Rapi Sangat Populer
Kalau dari apa yang saya lihat dari screenshot dan video gameplay, saya sudah bisa menebak kenapa karakter bernama Rapi ini sangat populer dikalangan pemain saat masa CBT game-nya.
Dilihat dari desain karakternya, sudah jelas Rapi terlihat sangat cakep dan memiliki potensi besar sebagai waifu. Belum lagi pada saat mode bertempur, Rapi melakukan pose menembak yang sangat “segar” dan bisa bikin pemain salah fokus melihatnya. Meskipun karakter lain memiliki trope pose bertempur yang “identik”, namun untuk karakter Rapi ini bisa dibilang paling best kalau membicarakan “gondal-gandulnya”.
Bahkan saya masih ingat “gondal-gandul” game NIKKE versi CBT terlebih pada karakter Rapi harus kena nerf dan sangat berbeda sekali dengan video gameplay yang mereka rilis tahun 2020 yang lalu. Ini membuktikan bagaimana karakter Rapi ini seperti anak emas yang bahkan jadi model utama pada beberapa wallpaper official mereka untuk promosi.
Itulah informasi mengenai terungkapnya karakter NIKKE: Goddess of Victory terpopuler pada masa sesi CBT yang paling “segar” dan “brutal” di mata pemain. Setelah mengetahui berita ini, apakah kalian tertarik untuk memainkan game-nya ketika rilis full nanti?
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait NIKKE atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author.