Menjelang perilisannya, salah satu game terbaru dari Gearbox Software yaitu Tiny Tina’s Wonderlands dikonfirmasi telah rampung. Itu artinya, game yang masih satu semesta dengan franchise Borderlands tersebut, hampir bisa dipastikan bakal dirilis tepat waktu. Gearbox mengkonfirmasi kabar tersebut lewat akun Twitter resmi Tiny Tina’s Wonderlands lewat sebuah cuplikan video singkat.
Bagi yang asing, rampungnya suatu game memiliki arti jika file master dari game terkait telah dicetak kedalam disk (untuk versi fisik) dan siap untuk dikirim ke para penjual. Kendati demikian, rampung tidak serta merta membuat proses pengembangan sepenuhnya usai. Dengan jeda waktu yang dimiliki sejak gamenya rampung hingga nantinya dirilis, developer umumnya memanfaatkan waktu tersebut untuk melakukan optimalisasi, yang nantinya diberikan dalam bentuk update patch di hari perilisannya.
Tiny Tina’s Wonderlands sendiri diposisikan sebagai spin-off dari franchise Borderlands sekaligus lanjutan dari DLC Tiny Tina’s Assault on Dragon Keep untuk Borderlands 2. Sama seperti game-game Borderlands lain, Tiny Tina’s Wonderlands juga mengusung perspektif kamera first-person dan bisa dimainkan sendiri maupun bersama tiga pemain lainnya secara co-op.
Gearbox mengkonfirmasi jika akan ada enam class karakter berbeda (Brr-Zerker, Clawbringer, Graveborn, Spellshot, Spore Warden atau Stabbomancer) yang bisa pemain pilih dan untuk pertama kalinya di franchise Borderlands, pemain bisa “mencampur adukkan” skill dari masing-masing karakter. Tiny Tina’s selaku karakter utama tidak akan terjun di medan perang melainkan hanya menjadi seorang “dungeon master” atau narator yang bakal menemani dari petualangan pemain.
Tiny Tina’s Wonderlands dijadwalkan untuk meluncur pada 25 Maret mendatang di PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X/S dan juga PC.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tiny Tina’s Wonderlands atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries, you can contact us via author