Sepertinya game MMORPG memang selalu mempunya tempat dihati para gamer dengan berbagai elemen serta gameplay yang ditawarkan. Oleh karena itu, satu pegembang game asal negeri Tirai Bambu, yaitu Perfect World Entertainment, mencoba menghadirkan sebuah game berjudul Tower of Fantasy, yang disebut-sebut akan menjadi game yang akan memberikan evolusi kepada game MMORPG. Game ini sendiri direncanakan akan dirilis untuk PC dan Mobile, sebagai game F2P.
Game yang dikembangakan dengan Unreal Engine 4 dan dikerjakan oleh Hotta Studio ini, akan menghadirkan sebuah game MMORPG yang akan menampilkan dunia open world yang immersive karena didukung dengan tampilan sekelas film motion capture. Selain akan tetap mempertahankan elemen utama dari game MMORPG, seperti eksplorasi, kustomisasi, grinding, crafting, party, serta system guild, Tower Fantasy juga akan menghadirkan sebuah interactive puzzle selama permainan berlangsung. Keseluruhan elemen tesebut akan didukung dengan sebuah alur cerita menarik dengan tema salvation and destruction.
Dengan berbagai hal yang ditawarkannya, kemungkinan besar game ini akan menjadi sebuah game MMORPG yang akan menjadi pesaing ketat dari game serupa seperti Black Desert Online yang juga merilis gamenya di PC dan platfrom Mobile.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Video Game serta artikel keren lainnya dari Andi Permana.
For any further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com