Dalam waktu terbatas tentunya.
Melanjutkan kisah yang telah lama dibangun dari seri pertamanya, Ubisoft dan Massive Entertainment melanjutkan seri game MMORPG shooter Tom Clancy’s The Division ke iterasi keduanya. Menariknya, seri kedua ini merupakan perbaikan terbesar yang sempat menjangkiti iterasi pertama. Salah satunya adalah bullet-sponge atau musuh dengan HP berlapis lengkap dengan bar armornya. Membuatnya sulit dikalahkan dan hanya sebagai sarana buang peluru belaka.
Sejak perilisannya, Tom Clancy’s The Division 2 dapatkan banyak respon positif dari media hingga fans. Mereka apresiasi kerja keras Ubisoft dan Massive Entertainment atau Ubisoft Massive untuk hadirkan konten yang lebih padat dan berisi jika dibandingkan seri pertamanya.
Beberapa bulan yang lalu. mereka juga undang banyak player untuk menikmati base-gamenya dengan diskon 95% di Ubisoft Store. Jadikan gamenya sangat terjangkau untuk kantong Indonesia. Namun, kamu tak perlu khawatir jika kemarin belum sempat mencicipinya. Karena Ubisoft akan berikanmu kesempatan untuk memainkan gamenya tanpa dipungut biaya.
Melalui press releasenya, Ubisoft mengumumkan bahwa mulai hari ini mereka akan gelar free trial untuk Tom Clancy’s The Division 2 baik di PC, PlayStation 4, maupun Xbox One. Trial ini akan berimu durasi selama delapan jam permainan dan tingkatkan level karaktermu hingga level delapan. Mungkinkanmu menikmati prologue dan chapter 1 dari ceritanya.
Kamu yang tertarik membeli gamenya setelah mencoba trialnya akan bisa melanjutkan progress levelingmu hingga level cap 30 dan world tier 5, sesuai konten yang mereka berikan sebelum ekspansi pertama, Warlords of New York.
Sementara kamu yang miliki Tom Clancy’s Rainbow Six Siege akan bisa dapatkan Ela The Division 2 Set untuk Rainbow Six Siege yang berisi seragam, headgear, charm jam Division, dan skin senjata untuk Scorpion EVO 3 A1. Kamu hanya perlu memainkan The Division 2 edisi free trial atau full game untuk mendapatkannya. Player Division 2 akan dapatkan skin senjata The Impromptu untuk hadiah karakternya.
Kamu yang tertarik menginstallnya bisa pergi ke Uplay, PlayStation Store, Xbox Games Store, atau Epic Games Store untuk mendownload Tom Clancy’s The Division 2 TRIAL. Sementara, informasi lebih detilnya bisa kamu baca melalui link berikut.
Namun, bagi kamu yang masih penasaran bagaimana konten gamenya nanti dan apakah gamenya layak untuk kamu miliki sesuai seleramu. Maka kamu bisa membaca review kami baik dari base game The Division 2 maupun ekspansinya Warlords of New York.
Baca lebih lanjut tentang Tom Clancy’s The Division 2, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release.