Beyond Good and Evil 2 pamerkan gameplay terbarunya.
Diumumkan bakal dikerjakan bersama para fans dengan Space Monkey Program, Ubisoft akhirnya publikasikan progress mereka untuk game action open world terbarunya, Beyond Good and Evil 2.
Ubisoft baru saja merilis video gameplay terbaru Beyond Good and Evil 2. Dalam video berdurasi dua menit tersebut, terlihat bagaimana kamu bisa bertempur melawan musuh-musuhmu dan keluar masuk dari pesawat dengan menggunakan jetpack. Hal menarik lain adalah fitur yang mereka sebut sebagai “Armada” agar kamu dan temanmu tidak saling tertinggal satu sama lain. Selain itu, mereka juga tunjukkan proses bagaimana motion capture untuk animasi gamenya dikerjakan.
Berbeda dari video gameplay tersebut, melalui livestreamnya semalam Ubisoft Montpellier yang kini hanya miliki sekitar 120 orang mengatakan bahwa mereka saat ini tengah bekerja bersama cabang lain, mulai dari Ubisoft Sofia, Barcelona, dan Bordeaux untuk menyelesaikan proyek gamenya tersebut. Meskipun mereka telah pamerkan gameplay teranyarnya, namun Ubisoft mengaku bahwa mereka akan tunjukkan lebih banyak informasi di E3 2018.
Beyond Good and Evil 2 masih belum miliki tahun rilis sama sekali. Namun fokus Ubisoft untuk E3 2018 nanti merupakan salah satu hal yang patut ditunggu untuk tahu lebih dalam mengenai game buatannya.