Gamescom 2022 menjadi pagelaran yang sangat menarik bagi penggemar Sonic the Hedgehog mengingat di acara tersebut, mereka mendapat detail anyar terkait Sonic Frontiers. Melalui trailer baru yang dirilis, Sega tidak hanya mengkonfirmasi tanggal rilis pasti namun juga memamerkan level anyar bernama “Cyber Space”. Nah tak lama setelah detail di Gamescom 2022 dibagikan, baru-baru ini update informasi di Nintendo eShop mengungkap ukuran file Sonic Frontiers.
Ukuran File Sonic Frontiers Jauh Lebih Besar Dibanding Game Sebelumnya
Munculnya laman Frontiers di eShop bersamaan dengan munculnya laman dari game-game yang akan dirilis lainnya seperti Harvestella dan Disney Dreamlight Valley. Laman Frontiers mengungkap bahwa game aksi petualangan akan memiliki ukuran 10,4 GB alias jauh lebih besar daripada game Sonic lain yang juga dirilis di Nintendo Switch seperti Sonic Colors dan Sonic Forces.
Ukuran sebesar itu sejatinya tidak begitu mengherankan mengingat Frontiers juga memiliki konten dengan skala yang besar, terlebih mekanisme “open-zone” yang diusungnya, membuatnya jadi bisa memiliki gameplay yang lebih tidak linear dibanding game-game Sonic lainnya.
Beberapa Karakter Ikonik Dipastikan akan Kembali di Sonic Frontiers
Trailer baru Frontiers sendiri mengungkap banyak hal termasuk kembalinya beberapa karakter seperti Big the Cat dan Amy yang dalam trailer nampak terkurang didalam kandang. Selain itu, trailer tersebut juga menampilkan cerita yang nampak lebih gelap dengan fokus pada misteri yang meliputi sang antagonis utama yaitu Sage dan Starfall Islands yang notabene merupakan latar tempat utamanya.
Selain di Nintendo Switch, ketika dirilis pada 8 November mendatang, Sonic Frontiers juga akan tersedia untuk dimainkan di PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X/S dan juga PC.
Sumber: Nintendo Life
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Sonic Frontiers atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries, you can contact us via author.