Ya, kamu sudah tak bisa melihat animasi lari Naruto Wraith lagi.
Setelah sebelumnya Respawn Entertainment mengumumkan keberadaan update Apex Legends dengan crossplay dan limited time event Aftermarket Collection. Hari ini mereka akhirnya melepas update tersebut dengan beberapa perubahan, termasuk pengurangan nilai jual salah satu legendnya, Wraith.
Sejak updatenya dirilis, Wraith tak lagi miliki animasi lari ala anime maupun manga Naruto. Legend cewek dengan kemampuan untuk pergi ke “isekai” ini hanya miliki animasi lari layaknya manusia biasa. Meskipun hal ini menghilangkan nilai jual darinya, namun komunitas telah meminta update tersebut cukup lama.
pic.twitter.com/Sm1rrg6HUt
— FrAgMenT ? (@IFrAgMenTIx) October 5, 2020
Lari ala Naruto milik Wraith akan membuatnya membungkuk ke bawah dengan “gaya tekan ke bawah”-nya yang secara logika akan membuatnya berlari lebih cepat. Di satu sisi hal ini akan membuatnya menjadi lebih unik dan keren, namun di sisi lain akan membuat Wraith lebih sulit ditembak karena hitbox-nya yang sudah kecil.
Lebih detil, Respawn menjelaskan bahwa animasi lari Wraith akan membuatnya lebih pendek dan dengan hitboxnya yang kecil, maka hal tersebut akan membuatnya sangat kuat saat pertempuran berlangsung.
Mereka mengakui bahwa animasi lari Wraith memang sangat ikonik dan benci melakukannya. Namun hal tersebut terpaksa harus dilakukan tanpa harus mengubah apapun dari kemampuannya.
Apex Legends saat ini sudah bisa dimainkan di PC, PlayStation 4, dan Xbox One. Mulai hari ini gamenya sudah bisa dimainkan secara crossplay antar console untuk match-making. Sementara versi PC dan console harus saling invite untuk bermain bersama-sama. Sayangnya, Respawn belum memberikan kabar terkait perilisan versi Switch dan Steam.
Baca lebih lanjut tentang Apex Legends, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release.