Dari Hyuga sampai Tsubasa semuanya ada.
Diumumkan sebagai game adaptasi anime dan manga Captain Tsubasa. Bandai Namco mencoba untuk menggarapnya dengan visi untuk jadikan Captain Tsubasa: Rise of New Champions sama persis seperti anime maupun manganya. Maka, tak heran apabila mereka berusaha hadirkan semua bintang game sepak bola berbalut action tersebut.
Melalui trailer teranyarnya, Bandai Namco pamerkan beberapa aksi Tsubasa, Hyuga, Nitta, dan yang lain, termasuk aksi akrobatik Tachibana bersaudara. Semua tendangan khas yang ada pada animenya membuat permainan menjadi lebih seru jika dibandingkan game sepak bola pada umumnya.
Tendangan macan, tendangan elang, hingga salah satu tendangan khas Tsubasa yakni Drive Shoot juga akan muncul dalam gamenya.
Mereka juga pamerkan Tsubasa Episode mode yang menjadi nilai kuat cerita gamenya. Mulai dari zaman Tsubasa masih duduk di bangku SMP, hingga sukses bergabung dengan tim nasional Jepang. Beberapa adegan juga akan terjadi di tengah permainan, mulai dari yang dibuat ulang dari anime aslinya, hingga cerita orisinalnya sendiri.
Hingga detik ini Captain Tsubasa: Rise of New Champions masih belum dapatkan tanggal rilisnya sama sekali. Bandai Namco hanya mengatakan bahwa gamenya akan dirilis tahun 2020 untuk PC, PlayStation 4, dan Nintendo Switch.
Baca lebih lanjut tentang Captain Tsubasa: Rise of New Champions, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release.